Ungkapan-ungkapan Cinta Paling Romantis dari Kahlil Gibran | 24 Hour News

Ungkapan-ungkapan Cinta Paling Romantis dari Kahlil Gibran

Halo teman-teman semua... Tentu kalain sudh lebih tahu dari saya siapa itu Khalil Gibran yang disebut-sebut sang Nabi Cinta.



Yah.. dikutip dari id.wikipedia.org, Khalil Gibran merupakan seniman, penyair dan penulis dari lebanon Amerika. Dari tempat tinggalnyalah ia mendapatkan inspirasi dari karya-karyanya. Dimana dia mengekspresikan semua pemikirannya tentang kampung halamannya tersebut lewat tulisan maupun drama yang diciptakannya.

Khalil Gibran juga terkenal dengan kata-kata romantis yang menyatukan alam, laut dan mentari di dalamnya. Dan hasilnya sangatlah memukau hati. Bahkan banyak para seniman diluar sana atau tanah air yang menggunakan kalimat-kalimat cinta Khalil Gibran sebagai lirik lagu mereka.

Julukannya saja sang Nabi Cinta, tentu karya yang ia buat sudah di akui para-para seniman atau penyair lainnya didunia. Karena keunikan dan keromantisan kata-kata yang ia buat, tidak heran bila ada beberapa penerbit buka yang memakai namanya Khalil Gibran dalam sampul buku.

Untuk itu, kali ini semangatkita.com akan membagikan ungkapan-ungkapan cinta paling romantis dari Khalil Gibran. Didalam kata-katanya banyak tersirat pengertian ataupun definisi yang mengartikan apa itu cinta. Sehingga, para pembaca akan dibuat terkesima dengan tulisannya tersebut.

Baik langsung saja, inilah beberapa kata-kata romantis tentang cinta Khalil Gibran.

Cinta akan membuat sempurna dihadapan Tuhan. Sehingga engkau mampu menyibak dan mengetahui rahasia hatimu, dan dalam pengetahuan itu, engkau akan menjadi sekeping hati dalam kehidupanku.

Jangan bersedih, kekasihku sebab cinta memiliki kekuatan dahsyat yang mampu menyingkirkan kematian.

Cinta yang lahir dari kesucian hati, akan kekal dan abadi, Ia tidak mampu ditundukan dengan sesuatu apa pun, kecuali oleh Tuhan.

Cinta laksana sumber air keabadian yang senantiasa mengalirkan kesegaran kepada jiwa-jiwa yang kehausan.

Ingatkah kau saat kukatakan selamat tinggal, kekasihku?. Saat itulah kau berikan kecupan terindah dibibirku. Kini aku tahu kecupan itu telah mengajariku, bahwa bibir terpagut di dalam cinta, mampu menyingkap rahasia langit yang tak pernah terucap oleh lidah.

Tak ada yang lebih indah dan berharga, selain hari-hari yang dihiasi cinta, tak ada yang lebih menyakitkan, selain malam-malam yang mencekam karena ditinggal cinta.

Kencantikanmu tak akan pernah pudar ditelan waktu. Sungguh, hanya aku yang mencintaimu, yang tak tampak dalam dirimu.

Cinta dalah suatu bentuk keindahan yang tidak dapat dilihat dengan cara apa pun, ,melainkan hanya dapat dirasakan dalam hati setiap manusia.

Kekasihku, cinta yang membuka mata dan hati kita, akan memberi kesejukan dan ketabahan.

baca juga disini : Kata-kata mutiara yang indah
                            Kata-kata romantis dari Tere Liye

Kini telah mengikrarkan sumpah setia pada cinta dan masuk ke dalamnya. Maka cinta kita akan tumbuh bersama dalam jarak yang tak mampu memisahkan kita.

Demi cinta, aku rela menahan gimpitan kemiskinan dan pedihnya penderitaan.

Aku mencintaimu dengan tulus meski engkau memiliki banyak kekasih. Ketahuilah, lelaki lain hanya mencintaimu ketika berdekatan denganmu. Sedang aku mencintaimu dalam kesendirianku.

Inilah tanganku, genggamlah dengan keindahan tanganmu, dan inilah hatiku peluklah dengan kerinduan cintamu, dan inilah bibirku, berkahilah dengan satu ciuman panjang yang memabukkanku. Tidak ada yang lebih indah dari pada hari-hari yang dihiasi cinta. Tidak ada yang lebih menyakitkan, dari pada malam-malam yang mencekam, karena dtinggal cinta.

 Hidup tanpa cinta bagaikan pohon tanpa buah dan bunga. Cinta tanpa keindahan bagikan bunga tanpa keharuman. Itulah kesempurnaan, ketika hidup, cinta dan keindahan melebur menjadi satu. Tidak ada yang bisa mengubah atau memindahkannya. Tapi keindahan cinta sejati hanya ada dibalik cinta Tuhan yang mekar dan bersarang di antara hati seseorang lelaki dan hati seorang perempuan.

Ketika cinta memanggilmu, ikutilah dia walau jalannya terjal dan berliku. Dan apabila sayapnya merengkuhmu, pasralah serta menyerahlah, walau pedan yang tersembunyi di sela sayapnya bisa melukaimu.

Cinta laksana anggur lezat yang terasa hangat dan manis di bibir, yang sanggup memberikan kehangatan kepada tubuh, namun tak jarang juga menyemaikan kemabukan.

Jangan engkau kira cinta datang dari keakraban yang lama dan pendekatan yang tekun. Cinta adalah anak kecocokkan jiwa dan jika itu tidak ada, cinta tak akan pernah tercipta dalam hitungan tahun, bahkan milenia.

Dan jika cinta bicara kepadamu, percayalah, walau ucapannya membuyarkan mimpi-mimpimu, bagai angin utara mengobrak-abrik keindahan taman.

Cinta yang mendatangi hati manusia dalam kenyataan, jauh lebih mulia dari pada earifan yang tersimpan di sudut-sudut tempat peribadatan.

Cinta yang tidak memperbarui dirinya setiap hari akan menjadi kebinasaan dan perbudakan.

Aku ingat saat pertemuan pertama, sehingga aku mengenalmu selama bertahun-tahun, dan aku ingat saat perpisahan bahwa tidak ada yang bisa memisahkan kita.

Cinta yang diselimuti hawa nafsu, tak ubahnya dengan dahaga yang tak akan pernah menemukan pasangannya.

Impian dan cinta akan senantiasa saling memberi dan menerima antara yang satu dengan yang lainnya, sebagaimana yang dilakukan matahari sewaktu mendekati malam dan bulan menjelang pagi.

Cinta yang merasuk kedalaman jiwa bukanlah keinginan kita sendiri. melainkan atas kehendak Tuhan. Dan Cinta hanya diberikan kepada keindahan, bukan diminta.

Manusia tidak akan pernah mereguk aroma cinta sebelum ia ditelan oleh kenestapaan, diusik oleh kehilangan, di uji oleh kesabaran serta kekalahan yang menyesakkan dada.

Cinta dan kesunyian yang bersemayam dalam diri kita, tak ada bedanya dengan air laut yang pasang dan surut.. Ketahuilah, cinta tak akan pernah sekalipun mengetahui tingkat kedalamannya, bila ia belum diterkam oleh perpisahan.

Cinta datang dalam bentuk yang berbeda, terkadang ia datang dalam wajah kearifan, terkadang datang dalam wajah kesedihan, namun lebih sering tampil dalam wajah sejuta harapan.

Cinta adalah keteguhan hati yang dipertutkan dalam jiwa manusia, yang menghubungkan masa kini dengan masa lalu dan masa depan.

Keindahan tidak berada diwajah, keindahan adalah cahaya cinta dalam hati.

Cinta tak pernah memberi apa-apa kecuali dirinya, dan tiada membawa apa-apa kecuali dari dirinya.

Cinta tidak memiliki ataupun dimiliki sebab cinta sudah cukup bagi cinta itu sendiri.

Cinta yang menyembunyikan kesalahan masuni dapat memabukkannya dengan anggur kepatuhan, pujuan dan rayuan. Sementara kebencian yang menghasut, dapat menutup telinga dan membutakan matanya dari kebenaran.

Sepasang hati yang bersatu ditengah kesunyian tidak akan bisa dipisahkan oleh kebahagian. Cinta yang dibersihkan oleh airmata, niscaya akan menyisakan kemurnian dan keindahan abadi. Dan cinta yang disucikan dengan cucuran air mata, niscaya akan senantiasa berpijar dalam ketulusan dan keindahan.

Cinta adalah sebuat kata bercahaya, ditulis oleh tangan cahaya, pada malam penuh cahay.

Jangan mengira bahwa engkau dapat menentukan arah jalannya cinta, karena apabila cinta telah mendekapmu, ia yang akan menentukan arah perjalanan hidupmu.

Cinta yang bermula dari kenaifan dan gelora masa muda, akan terpuaskan dengan cara memiliki, dan tumbuh dengan pelukan dan ciuman.

Mereka yang tidak dipilih oleh cinta sebagai pengikutnya, tidak akan pernah mampu mendengar ketika cinta datang memanggil-manggilnya.

Cinta adalah satu-satunya kebebasan di dunia karena ia membebaskan, dan tak ada kekuatan baik alam atau usaha manusia yang dapat membelokkan arah cinta.

Aku telah disini sejak permulaan, dan aku akan tetap disini sampai akhir masa, karena tidak ada akhir bagi perjalanan dan keberadaan cintaku.

Nyanyian cinta lebih wangi dari pada melati. Suara manakah yang dapat menangkapnya?. Kidung itu tersembunyi bagai rahasia-rahasia suci yang mampu menggetarkan kerinduan hati.

Tatapan pertama dari mata kekasih bagaikan roh yang bergerak di atas permukaan air, yang memberikan kelahiran bagi surga dan bumi, ketika Tuhan berbicara dan mengatakan "jadi, maka jadilah!".

baca juga disini :  139 Kata-Kata Bijak dari Merry Riana

Tuhan telah memahkotaimu dengan sepasang sayap cinta untuk terbang mengarungi cakrawala cinta. Jangan pernah kau potong sayap itu, meski dengan tanganmu sendiri, hingga jiwamu tersiksa dan merana.

Betapa nista kasih sayang yang meletakkan batu disatu sisi bangunan, dan menghancurkan dinding disisi lainnya.

Kamu dan aku adalah anak-anak dari satu agama, karena jalan-jalan agama yang berbeda adalah jari-jari tangan wujud Maha agung yang penuh cinta.

Tuhan telah memberimu roh dengan sayap-sayap cintanya yang dengannya kamu mampu membumbung tinggi ke cakrawala cinta.

Tidak ada kekuatan di dunia ini yang dapat mengingkari kebahagiaan cintaku, karena kebahagiaanku lahir dari pelukan dua jiwa yang disatukan dengan sikap paling memahami dan dipadukan oleh cinta.

Aku tahu bahwa kebisuan malam adalah utusan yang paling berjasa diantara dua hati, karena ia mengemban pesan cinta. Sebagaimana Tuhan membuat jiwa-jiwa kita sebagai tawanan tubuh-tubuh kita, demikian juga cinta, membuatku sebagai tawanan dari kata-kata dan bahasa.

Padangan pertamaku padamu bukanlah dalam kebenaran yang pertama. Waktu di mana hati kita bertemu telah menguatkan kepercayaanku pada keabadian dan kekalan cinta.

Gadis yang kucintai teramat cantik yang kepadanya kalian juga memberikan hatimu. Ia dihias Tuhan dengan kesempurnaan. Ia selembut merpati, secerdik ular, seangkuh beruk merak, segalak serigala, seindah angsa putih, dan semenakutkan malam gulita. Ia adalah persenywaan dari segenggam tanah dan segelas buih lautan.

Kehidupan adalah seorang wanita yang mandi dalam air mata para pecintanya dan meminyaki dirinya dengan darah korban-korbannya.

Kehidupan adalah seorang wanita yang mempesona yang menggoda kita dengan kecantikannya tetapi dia yang mengetahui tipu muslihatnya akan melarikan diri dari segenap pesona-pesonanya.

Kemiskinan dan kerja keras yang disertai cinta, jauh lebuh baij dari pada kekayaan tanpa cinta. Dan aku adalah kekasihmu yang senantiasa memuja cinta.

Kesedihan adalah malam yang gelap gulita, membuatku seolah sia-sia. Tetapi aku adalah seorang pecinta sejati, di mana aroma cinta selalu menjaga kesadaranku.

Cinta adalah istirah panjang bagi tubuh-tubuh lelah di dalam kesunyian pusara, ia adalah kedamaian bagi jiwa yang kekal abadi.

Dia yang tidak pernah melihat kesedihan, tidak akan pernah melihat kegembiraan.

Cinta yang dihidangkan oleh pra pengantin perempuan ketika fajar datang, mempu menguatkan jiwa-jiwa cinta yang memungkinkan mereka menuruni berimu gugusan bintang.

Aku dan kekasihku menyatu dalam nyala obor cinta Tuhan yang diciptakan sebelum menciptakan dunia. Tidak ada kekuasaan di dunia ini yang mampu merampas kebahagiaan kami, karena kebahagiaan kami memancar dari rengkuhan dua jiwa yang dipadukan oleh sikap saling pengertian dan dinaungi dengan cinta dan kasih sayang.

Ketahuilah kekasihku, aku dan engkau dapat merasakan kehadiran sesuatu yang lebih manis dari sekedar tali persaudaraan, yaitu perpaduan antara cinta dan ketakutan yang memenuhi ruang hatiku dengan penderitaan dan kebahagiaan.

Aku dan pantai adalah sepasang kekasih yang disatukan dan dipisahkan oleh angin. Aku datang mengendarai senja temaram untuk menggabungkan warna perak buihku dengan emas putih pasirnya, dan kesejukan jiwanya yang membara dalam rasa dinginku di hatimu.


Itulah beberapa ungkapan hati khalil gibran mengenai cinta. Semonga bermanfaat dan termakasih.
close
==[close]==