Cara mudah berbahasa Inggris bagi pemula tentu hal yang kamu cari-cari agar bisa berbahasa inggris dengan fasih. Mungkin kamu pernah diajak ikut kursus atau membaca artikel dengan judul pintar bahasa inggris dalam 1 hari. Tetapi setalah kamu membaca atau mengukutinya boro-boro pintar dalam sehari minimal 5 kalimat bisa dikuasai dalam sehari saja sudah lumayan kalau bisa.
Bahasa Internasional ini memang harus bisa kita kuasai karena sangat berguna jika kita ingin bekerja keluar negeri terutama kamu yang sedang kuliah dan ingin mengambil beasiswa di negara luar.
Lalu bagaimana sih cara belajar bahasa inggris secara otodidak? agar tidak mengeluarkan banyak biaya. Berikut adalah cara cepat pintar belajar bahasa inggris dengan mudah.
Bahasa Internasional ini memang harus bisa kita kuasai karena sangat berguna jika kita ingin bekerja keluar negeri terutama kamu yang sedang kuliah dan ingin mengambil beasiswa di negara luar.
Lalu bagaimana sih cara belajar bahasa inggris secara otodidak? agar tidak mengeluarkan banyak biaya. Berikut adalah cara cepat pintar belajar bahasa inggris dengan mudah.
cara cepat pitar bahasa Inggris bagi pemula
1. Harus ada niat
Hal yang pertamakali disarankan untuk kamu yang ingin pintar bahasa inggris ialah harus ada niat dan kemauan yang muncul sendiri di benakmu. Karena bila karena paksaan dari luar maupun dari dalam tidak akan membuahkan hasil sama sekali. Cara mahir dalam bahasa Inggris harus membutuhkan niat yang besar agar mudah di mengerti. Jadi tanya pada dirimu sendiri, apakah kamu niat dengan sungguh-sungguh untuk belajar bahasa Inggris?.
2. Memahami Kata-Kata Dasar
Langkah awal untuk mahir belajar bahasa inggris ialah kamu sudah memahami kata-kata dasar terlebih dahulu. Setidaknya kamu dapat mengusai kata-kata yang sering digunakan dalam aktivitas sehari hari dalam bahasa Inggris. Dengan kamu menguasainya maka akan mudah untuk menuju langkah selanjutnya.
3. Sering Memutar Musik Berbahasa Inggris
Cobalah cara berikut ini setiap saat untuk melatih listening anda tentang kata-kata yang disebutkan. Tentu kamu punya handphone yang setidaknya dapat memutar musik. Disarankan menggunakan earphones supaya memperjelas lirik lagu sehingga kamu dapat mengerti kata perkata yang disebutkan.
4. Melakukan Kebiasaan Percakapan Dengan Teman
Ajaklah 1 atau 2 orang temanmu untuk diajak berbicara bahasa Inggris yang membahas aktivitas sehari-hari saja. Jadikan itu menjadi kebiasaan karena cara ini dapat memberikan hasil yang bagus untuk penguasaanmu belajar bahasa Inggris.
5. Menulis Kalimat Bahasa Inggris
Cara berikut adalah kamu di tuntut untuk meningkatkan daya ingatmu tentang belajar bahasa inggris. Praktek menulis ini kadang merupakan salah satu yang lumayan sulit karena beda yang kita dengar dengan yang kita tulis. Tetapi jika kita melakukannya terus menerus kamu akan menemukan letak persamaan yang kamu dengar dengan yang kamu tulis.
6. Berteman Dengan Orang Luar Yang Berbahasa Inggris Melalui Medsos
Tentu dengan perkembangan teknologi kamu bisa menemukan banyak teman-teman medsos yang dari luar negeri. Cobalah untuk mengajak dia berkenalan dengan orang yang sudah terbiasa dengan bahasa inggris. Ajak ia berkenalan dengan kata-kata dasar yang kamu tau dan juga tanya kabarnya. Cara Ini akan menambah wawasanmu untuk menemukan kalimat-kalimat baru yang belum pernah kamu dengar atau lihat.
7. Belajar Dari YouTube
Banyak sekali video-video yang disajikan di Youtube. Youtube merupakan salah satu medsos yang memiliki berjuta-juta video didalamnya. Ada juga video yang dapat mengajarimu tentang kata-kata dasar berbahasa inggris. Tentu kamu dapat memanfaatkan medsos tersebut untuk belajar secara online.
8. Jangan Malu
Rasa malu kadang yang membuat kamu tidak percaya diri untuk berbicara berbahasa inggris. Maka dari sekarang buang rasa malu itu dan tetap semangat untuk belajar. Karena orang yang bersungguh-sungguh dan terus berusaha akan memetik hasil yang memuaskan.
Baca juga : Cara Agar Rajin Belajar
Semoga bermanfaat dan Terimakasih.